Tuesday, 22 June 2010

MANAJEMEN OPERASI PADA CV NUGRAHA BARU

Desain Produk
Mengenai desain produk dan desain-desain lainnya secara keseluruhan yang bertanggung jawab adalah pimpinan perusahaan yaitu Bapak Erry Zaenal Arifin. Desain dari nama perusahaan dan lain sebagainya. Desain juga berupa pembuatan katalog yang di pajang di depan tempat proses produksi serta terdapat plang yang bertuliskan Vannisa Brownies yang berfungsi sebagai simbol dan pengenal bagi konsumen yang baru mengunjungi perusahaan tersebut. Desain tersebut juga sebagai bukti kualitas yang dimiliki oleh CV Nugraha Baru.adapun untuk desain bungkus sesuai dengan rasa dan jenis brownies yang ditawarkan. Fungsinya agar kelihatan lebih menarik dan memikat selera konsumen. Terdapat pula desain plastic yang bertuliskan Vannisa Brownies dilengkapi dengan nama CV serta alamat perusahaan tersebut.
Manajemen Mutu Produksi.
Yang bertanggung jawab atas mutu (kualitas) Brownies Vannisa adalah pemilik CV Nugraha Baru itu sendiri. Mutu dijaga dengan baik melalui resep-resep rahasia yang dimiliki oleh pemilik perusahaan tersebut dan dijaga supaya resep-resep tersebut tidak tersebar ke orang lain. Untuk tetap menjaga kualitas dari Vannisa Brownies tersebut sangat dipertimbangkan dari sisi bahan baku yang dipakai, seperti susu yang berkualitas baik, gula, telur, dan bahan baku lainnya.

Desain Proses dan Kapasitas
Proses produksi yang dilakukan oleh CV Vnnisa Brownies adalah sbagai berikut:
i. Penyiapan bahan
ii. Pemecahan telur
iii. Mencampurkan telur, tepung, gula, dengan bahan-bahan yang lainnya dalam satu wadah kemudian dikocok dengan mesin pengocok.
iv. Setelah pengocokan selesai, adonan mengembang dan wadah tersebut dipindahkan ke bagian pengukusan.
v. Sebelum brownies dikukus, adonan tadi dimasukkan ke dalam loyal dan dikukus di mesin pengukus yang besar.
vi. Setelah matang, angkat brownies dan siap lakukan proses packing
vii. Setelah di packing barulah menata brownies tersebut.
viii. Pembungkus atau packing dibuat sendiri
Kita tidak tahu di dalam satu bungkus brownies terdapat berapa banyak bahan yang digunakan karena pembuatan dilakukan dalam jumlah besar, bukan secara satu per satu.

Lokasi
Lokasi proses produksi pertama berada di rumah pemilik tapi dengan perkembangan usahanya maka tempat produksi di pindahkan di sebelah rumahnya. Lokasi sebaiknya berada di lingkungan yang jauh dari perumahan agar pencemaran lingkungan berkurang. Lokasi yang strategis untuk produksi juga sangat penting untuk perkembangan perusahaan tersebutribusiat. Distribusi bahan baku dan pendistribusian juga sangat penting untuk benar-benar diperhatikan.

Desain Tata Letak
Untuk desain tata letak semuanya diatur oleh pemilik perusahaan, baik tata letak proses produksi maupun tempat pabrikya. Bangunan tempat produksi brownies sekarang dulunya dibeli dari perusahaan nata de coco. Dimana dalam bangunan tersebut terdapat ruang recepcionist dan tempat produksi brownies. Adapun rencana ke depannya di belakang pabrik akan dibuat kolam ikan yang sekaligus untuk dijadikan penampungan limbah karena menurut pemilik perusahan tersebut cara ini dapat mencegah tercemarnya limbah dan untuk menjaga kesehatan lingkungan sekitar. Masyarakat pun tidak terganggu. Adapun rencana ke depan bangunan akan dibuat lebih tinggi, lebih luas dan akan didirikan bangunan lagi.

SDM dan Sistem Kerja
Karyawan terdiri dari 13 orang khusus untuk bagian produksi dan total karyawan sampai sekarang sebanyak 29 orang. Adapun masalah karyawan dalam peraturan tidak melihat dari bacround yang penting mereka mau bekerja keras dan bersemangat. Namun, pemilik perusahaan tersebut merasa bahwa pendidikan sangat berpengaruh terhadap kualitas SDM. Lalu intelektual disesuaikan dengan posisi yang akan ditempati oleh karyawan. Bagian produksi biasanya terdiri dari karyawan yang pendidikannya rendah sedangkan bagian yang lainnya seperti pemasaran dan keuangan biasanya terdiri dari orang-orang yang memang sudah paham dan memiliki backround pendidikan yang tinggi. Untuk system kerjanya tidak ada kerja lembur dikarenakan dengan kurangnya sarana dan fasilitas yang memadai.

Supply Change Management
Untuk bentuk dan jenis peralatan yang hendak dipakai dalam proses produksi, desain dan bentunya berasal dari ide pemilik perusahaan itu sendiri dengan meminta bantuan orang lain dalam sisi biaya dan pembuatan mesin produksi tersebut. Untuk pemasok bahan baku tersebut adalah dari pasar terdekat.


Persediaan, Perencanaan, Kebutuhan Bahan, dan IJT
Persediaan barang bahan baku diperhitungkan berdasarkan banyaknya pemakaian dan juga batas waktu pemakaian bahan baku. Untuk persediaan barang sendiri tidak ada karena permintaan selalu lebih besar dibandingkan dengan hasil produksi walaupun tanpa promosi yang dilakukannya. Perusahaan tersebut juga memproduksi brownies sesuai dengan banyaknya pesanan. Jadi, tidak ada brownies yang mubazir. Kebutuhan bahan pun selalu terpenuhi dengan baik.
Penjadwalan Jangka Pendek dan Menengah
Selama ini CV Nugraha Baru tidak pernah mengalami penurunan pelanggan tapi sebaliknya pelanggan semakin bertambah dan meningkat. Oleh karena itu, tidak pernah terjadi PHK karyawan. Hubungan perusahaan dengan karyawan-karyawannya selama ini berjalan dengan baik dan lancar. Permintaan barang selalu meningkat. Namun, perusahaan tersebut sangat membutuhkan banyak karyawan untuk memenuhi semua permintaan pelanggan yang terus meningkat setiap hari dan waktu.
Perawatan
Yang bertanggung jawab terhadap perawatan adalah pegawai perusahaan itu sendiri dengan cara tempat pengukusan dibersihkan setiap hari setelah produksi dan diadakan pengontrolan maksimal seminggu sekali.

1 comment:

  1. Assalamualaikum, saya ingin bertanya apakah mba menulis ini dari hasil wawancara dengan Pak Erry lansung? jika ya, saya ingin meminta nomor beliau untuk keperluan penelitian tugas kuliah saya, terimakasih

    ReplyDelete